11

Des
  • Umum

HARGA KOBIS ANJLOK

  • by Admin
  • 11-12-2014
  • Admin

Batu,

Ditengah mahalnya harga cabe di pasaran yang mencapai 100 ribu rupiah per kilogram petani sayuran jenis kobis justru terpuruk harga sayuran jenis kobis di kota Batu justru terjun bebas ditingkat petani kobis hanya laku seharga seribu rupiah per kilogram

Sebulan yang lalu harga sayuran jenis kobis sebenarnya masih terbilang mahal yaitu mencapai tujuh ribu rupiah per kilogram

Namun di awal Desember ini harga kobis mendadak anjlok ke titik terendah kobis kini hanya laku seharga 1.000 rupiah per kilogram

Para petani mengaku tak berdaya karena yang menetapkan harga adalah para tengkulak bahkan ketika kobis mereka hanya dibeli seharga 800 rupiah per kilogram

Namun jika beruntung petani masih bisa menjualnya seharga 1.500 rupiah per kilogram namun itu hanya bisa didapat jika petani menerapkan sistem ijon

Anjloknya harga kobis ini sebenarnya sudah diperkirakan oleh para petani mengingat pada bulan Desember merupakan waktunya panen raya

Dimana semua daerah penghasil kobis di Jawa Timur seperti Probolinggo dan Pujon bahkan di desa Sumber Brantas mulai memasuki masa panen

Melimpahnya hasil panen inilah yang akhirnya memicu anjloknya harga kobis secara signifikan termasuk kobis yang dihasilkan para petani di dusun Kekep desa Tulungrejo kecamatan Bumiaji kota Batu

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / kota Batu