25

Feb
  • Pendidikan

2.368 SISWA SMA SE KOTA BATU IKUTI TRY OUT

  • by Admin
  • 25-02-2015
  • Admin

Batu,

Siswa tingkat SMA sederajat se kota Batu mulai selasa hingga Kamis mendatang mengikuti try out yang digelar dinas pendidikan kota Batu secara serentak try out ini untuk melihat kesiapan seluruh sekolah dan juga siswa dalam menghadapi ujian nasional mendatang

Pada hari pertama pelaksanaan try out untuk siswa SMA, MA dan SMK se kota Batu mata pelajaran bahasa Indonesia,  sastra, biologi, geografi dan hadist menjadi ujian pertama bagi para siswa

Try out secara serentak untuk tingkat SMA sederajat ini rencananya akan digelar selama tiga hari kedepan secara total ada 15 mata pelajaran yang diujikan diantaranya kimia, antropologi, matematika, social, fiqih, bahasa inggris, fisika, ekonomi

Menurut ketua musyawarah kerja kepala sekolah (MKKS) SMA kota Batu Suprantiyo  semua naskah untuk try out yang digelar mulai 24-26 Februari disusun oleh guru guru yang mumpuni di mata pelajaran masing masing 

Untuk tingkat SMA ada 40 orang guru yang diberi tugas menyusun naskah soal try out sementara untuk tingkat SMK ada 50 orang guru penyusun mereka semuanya ditunjuk langsung oleh tim MKKS masing masing

Suprantiyo menambahkan try out ini dimaksudkan untuk mengukur sejauh mana kesiapan pihak sekolah dan juga siswa menjelang pelaksanaan ujian nasional tahun ini

Sementara menurut KABID pendidikan menengah (DIKMEN) dinas pendidikan kota Batu, Chairil Fajar Rofi hasil dari try out ini bisa dijadikan parameter bagi masing masing sekolah untuk mengukur kesiapan anak didiknya 

Berdasarkan data dinas pendidikan tahun 2015 terdapat 2.368 siswa tingkat sma sederajat yang akan mengikuti ujian nasional terdiri dari 1.244 siswa SMA dan MA serta 1.124 siswa SMK 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / kota Batu