02

Mar
  • Kegiatan

SOSIALISASI PERLINDUNGAN PEKERJA

  • by Admin
  • 02-03-2015
  • Admin

Batu,

Sejumlah pekerja perwakilan dari 85 perusahaan mendapat pengarahan masalah perlindungan pekerja dari dinas sosial dan tenaga kerja kota Batu dengan materi prosedur perlindungan hukum dan jaminan kesehatan ketenagakerjaan 

Kegiatan sosialisasi fasilitas penyelesaian prosedur pemberian perlindungan hukum dan jaminan kesehatan ketenagakerjaan berlangsung di halaman dinas sosial dan tenaga kerja kota Batu dengan diikuti sejumlah perwakilan pekerja dari 85 perusahaan

Menurut kepala DINSOSNAKER  Eko Suhartono mengatakan sosialisasi tersebut bertujuan meningkatkan wawasan para pekerja maupun pengusaha dalam mengatasi perselisihan yang kemungkinan bisa terjadi dan upaya penyelesaian sengketa pekerja selain itu para peserta akan di berikan penjelasan masalah BPJS

Rencananya kegiatan sosialisasi tersebut akan berlangsung selama 2 hari dihari pertama para peserta mendapat pengarahan seputar prosedur jaminan kesehatan dari BPJS dimana jaminan kesehatan bagi pekerja selama ini ditanggung oleh jaminan sosial tenagakerja ( JAMSOSTEK) akan beralih menjadi badan penyelenggara jaminan sosial kesehatan atau BPJS  

Penjelasan BPJS disampaikan langsung Prisca Prasetyo petugas BPJS kota Batu mulai prosedur pendaftaran hingga pelayanan kesehatan yang didapat peserta

 

Sumber : Andi Sus / Agropolitan news / atv / kota Batu