10

Mar
  • Umum

SAMPAH DI TPA TLEKUNG NYARIS OVERLOAD

  • by Admin
  • 10-03-2015
  • Admin

Batu,

Pesatnya kemajuan sektor pariwisata tidak hanya membuat macet jalanan di kota Batu namun juga membuat produksi sampah meningkat jumlah sampah yang masuk ke tempat pembuangan akhir (TPA) desa Tlekung kecamatan Junrejo yang sebelumnya 60 ton kini meningkat hingga 70 ton per hari

Naiknya jumlah produksi sampah di kota Batu setidaknya bisa dilihat dari jumlah setoran sampah yang masuk ke TPA Tlekung hingga membuat tumpukan sampah di TPA tersebut kian hari kian menggunung

Bahkan akibat melubernya kiriman sampah membuat sampah sampah tersebut terpaksa ditumpuk di pinggir pinggir jalan menuju lokasi pemilihan sampah akibatnya ruas jalan jadi lebih sempit dan hanya bisa dilewati satu mobil secara bergantian

Meningkatnya jumlah sampah yang masuk TPA Tlekung ini mulai terasa sejak akhir Desember tahun lalu  jumlah setoran sampah yang biasanya antara 40-50 ton perlahan meningkat hingga 60 ton per hari bahkan saat ini bisa sampai 70 ton dalam sehari

Menurut KASI pengolahan sampah dinas cipta karya dan tata ruang (DCKTR) kota Batu Imron Suyudi setoran sampah terbanyak berasal dari pasar besar obyek obyek wisata serta restoran atau rumah makan

Menumpuknya sampah disepanjang jalan menuju lokasi pemilahan sampah ini praktis membuat kondisi TPA Tlekung jadi terlihat kotor selain itu tumpukan sampah tersebut juga jadi menimbulkan bau tak sedap karena tak langsung diolah

Pemandangan seperti ini juga menimbulkan kesan seakan TPA Tlekung yang memiliki luas enam hektar dengan tempat pembuangan sampah berukuran 150 x 50 meter dengan kedalaman 3 meter itu sudah tak mampu lagi menampung produksi sampah di kota Batu

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan news / atv / kota Batu