17

Apr
  • Pendidikan

RAIH NILAI 10, SISWA DAPAT BONUS SATU JUTA

  • by Admin
  • 17-04-2015
  • Admin

Batu,

Dinas pendidikan kota Batu Jawa Timur menyiapkan bonus menarik bagi siswa yang bisa mendapatkan nilai sempurna dalam ujian nasional tahun ini untuk setiap mata pelajaran yang mendapat nilai 10 siswa peraih nilai tersebut akan mendapatkan bonus sebesar satu juta rupiah

Rencana pemberian bonus spesial bagi peraih nilai 10 dalam ujian nasional ini disampaikan langsung oleh kepala dinas pendidikan kota Batu Dra Mistin Mpd

Menurutnya pemberian bonus ini untuk merangsang semangat belajar siswa di kota Batu agar terpacu untuk berprestasi dan meraih hasil maksimal dalam ujian nasional tahun ini 

Karena itu pemberian bonus ini sudah diumumkan sejak jauh jauh hari sebelum ujian nasional berlangsung 

Rencananya untuk setiap mata pelajaran yang mendapatkan nilai 10 akan dihargai sebesar satu juta rupiah 

Apabila seorang siswa bisa mendapatkan nilai 10 lebih dari satu mata pelajaran maka tinggal mengalikan saja

Anggaran untuk bonus tersebut kini sudah tersedia untuk total besarannya akan disesuaikan dengan jumlah siswa peraih nilai 10

Tidak hanya itu bagi siswa berprestasi yang mau melanjutkan ke perguruan tinggi juga akan diberi beasiswa khusus syaratnya harus mengambil jurusan pariwisata atau pertanian

Harapannya siswa tersebut nantinya bisa ikut berkontribusi dalam memajukan sektor pariwisata dan pertanian yang merupakan sektor andalan pembangunan di kota Batu

Untuk beasiswa khusus ini nantinya hanya diperuntukkan bagi enam siswa berprestasi saja

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan news / atv / kota Batu