10

Sep
  • Pemerintahan

ANGGOTA DPRD SOLOK SUMSEL BERKUNJUNG KE BATU

  • by Admin
  • 10-09-2015
  • Admin

Batu,

Sejumlah anggota DPRD Kota Solok Sumatera Selatan melakukan kunjungan kerjanya ke PEMKOT Batu untuk belajar tentang konsep pemerintahan dan pelayanan publik di kota wisata ini hasil kunjungan akan menjadi bahan pertimbangan perencanaan pembangunan di daerahnya

Kunjungan sejumlah anggota DPRD Kota Solok Sumatera Selatan yang dipimpin ketua komisi II Daswi Petra diterima langsung kepala KESBANGLINMAS Kota Batu Thomas Maedo bersama para pejabat PEMKOT Batu di ruang panderman balai Kota Batu

Dalam pertemuan tersebut para tamu dari anggota dewan ini melakukan dialog tentang masalah pemerintahan dan informasi pelayanan publik yang ada di Kota Batu

Kepala KESBANGPOL Kota Batu Thomas Maedo menjelaskan berbagai program pemerintahan Kota Batu dalam memberikan pelayanan kepada masyakatnya mulai dari desa hingga ke tingkat pemerintah kota  dari penjelasan tersebut anggota DPRD Kota Solok menyambut baik  seperti di ungkapkan oleh Dasvid Petra yang mengaku selama 
di Kota Batu dirinya dan rekan-rekanya banyak belajar tentang pemerintahan dan informasi pelayanan publik  dan untuk itu semua hasil kunjunganya ke pemkot batu akan di terapkan di Kota Solok Daswi juga menjelaskan salah satu potensi unggulan Kota Batu yang menjadi perhatian dari kunjungan ini yaitu dari sektor perternakan dimana kondisi Kota Solok dan Kota Batu dirasa ada kesamaan sehingga potensi tersebut bisa dikembangkan dan diterapkan

Setelah kunjungan ini anggota DPRD Solok akan melanjutkan kunjungan kerjanya di Kota Malang untuk mempelajari konsep pelayanan pendidikan

 

Sumber : Andi Sus / Agropolitan News / atv / Kota Batu