25

Sep
  • Umum

Ratusan Orang Ikuti Sambung Doa Wukuf

  • by Admin
  • 25-09-2015
  • Admin

Batu,

Pelaksanaan ibadah wukuf di padang arafah yang dilakukan jamaah haji dari seluruh penjuru dunia rabu kemarin tak disia siakan oleh anggota keluarga jamaah haji Kota Batu mereka menggelar kegiatan sambung doa wukuf kegiatan tersebut dilakukan di aula IPHI Kota Batu

Kegiatan sambung doa di aula kantor ikatan persaudaraan haji indonesia (IPHI) Kota Batu ini diikuti sekitar 500 orang jamaah

Bukan hanya anggota keluarga dari jamaah haji Kota Batu yang kini sedang menunaikan ibadah haji di tanah suci saja melainkan juga ratusan jamaah haji dari KBIH Al Ikhlas serta masyarakat umum lainnya

Kegiatan sambung doa ini diawali dengan pembacaan istighotsah dan surat yasin yang dipimpin oleh KH Ali Murtadlo semua peserta kegiatan terlihat khusuk sepanjang kegiatan berlangsung

Berikutnya kegiatan diteruskan dengan mendengarkan khotbah wukuf secara langsung dari padang arafah Makkah khotbah dapat didengarkan melalui sambungan telepon yang selanjutnya diperdengarkan secara luas melalui alat pengeras suara

Usai mendengarkan khotbah wukuf selanjutnya semua jamaah ini mengamini doa doa wukuf yang dipanjatkan para kyai yang memimpin serangkaian kegiatan wukuf di Arafah

Dalam ritual ini  semua pihak berharap jamaah haji Kota Batu yang sedang menunaikan ibadah haji di tanah suci senantiasa diberi kelancaran dan kesehatan sehingga dapat melaksanakan rukun dan wajib haji

Sebaliknya seluruh keluarga jamaah haji yang ada di Kota Batu serta warga lain yang ikut kegiatan ini berharap mendapat berkah sehingga nantinya mereka pun bisa naik haji di masa mendatang

Kegiatan sambung doa wukuf ini selalu rutin digelar oleh iphi kota batu setiap tahunnya

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu