15

Jan
  • Kegiatan

Tanam Pohon, Baru Terima SK PNS

  • by Admin
  • 15-01-2013
  • Admin

Batu (6/12/2012)-Kegembiraan terlihat dari wajah ratusan para CPNS angkatan tahun 2010, pada kamis pagi di perbukitan Villa Ceri desa Sumber Rejo, pasalnya mereka secara sah menerima SK PNS langsung dari Walikota Batu Eddy Rumpoko.

Kegembiraan mereka makin lengkap, sebab dengan SK yang diterima para abdi Negara itu akan menjadikan mereka mendapatkan gaji 100 % setelah dua tahun menyandang status Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), “Alhamdulillah sudah 100 persen,” ucap Adi salah-satu CPNS.

Dalam kesempatan itu setidaknya 229 CPNS yang menerima SK PNS, terdiri dari 204 untuk golongan 3, dan 25 untuk golongan 2.

Setelah mengikuti apel singkat, ratusan CPNS itu langsung menyebar ke tempat-tempat yang sudah disiapkan. Para CPNS setidahnya menanam 2 hingga 5 pohon. Bibit pohon yang ditanam diantaranya pohon mahoni, sengon, kopi, nangka, suren, kemiri, manggis, sukun, hingga jabon.

Menurut Walikota Batu Eddy Rumpoko, pemberian SK yang dibarengi dengan penanaman bibit pohon di Desa Sumber Rejo ini, dimaksudkan agar para PNS membudayakan pelestarian lingkungan, “Ya para pegawai biar gemar menanam pohon,”  kata ER sapaan akrab Eddy Rumpoko.

Selain itu menurut orang nomer satu dilingkungan Pemkot Batu ini menambahkan, kalau kegiatan ini juga sebagai salah-satu upaya perbaikan citra PNS dilingkungan masyarakat, “Biar PNS bisa menjadi contoh masyarakat,” tambah Walikota.

Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Batu Ir. Sugeng Pramono mengatakan dipilhnya kawasan Bukit Ceri milik Perhutani sebagai tempat penanaman pohon karena kawasan itu merupakan kawasan yang rawan longsor sehingga diperlukan perhatian, “ Kawasan ini dipilih sebagai kawasan konservasi, karena kemiringannya sudah membahayakan,” tegas Sugeng. Menurutnya dengan penanaman ini, diharapkan tanah sudah memiliki kemiringan yang curam itu dapat kembali kuat dengan adanya pohon-pohon yang ditanam para CPNS.

“Saat ini kami dalam tahap pencanangan, setidaknya 1100 bibit pohon ditanam hari ini, dan akan dilanjutkan dengan penanaman di 3 Kecamatan hingga akhir tahun” jelas Sugeng. Menurutnya di sisa tahun 2012 ini Dinas Pertanian dan Kehutanan akan menanam bibit pohon hingga 125 ribu bibit pohon se Kota Batu.

Program penanaman pohon ini sebagai upaya mendukung program pemerintah pusat, yang sedang getol mensukseskan penanaman 1 Milyar pohon di tahun 2012.

Selain CPNS, penanaman juga dilakukan Walikota Batu Eddy Rumpoko, Wakil Walikota Batu H.A. Budiono, pimpinan SKPD, TNI, unsur Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), komunitas Hutan Rakyat, serta para pelajar setempat.

(Diolah Bagian Humas dan Protokol-Heru Priyatmojo)