05

Nov
  • Umum

Empat Lutung Jawa Dititipkan Di Jlc

  • by Admin
  • 05-11-2015
  • Admin
Batu, Pusat karantina dan rehabilitasi lutung jawa (javan langur center) coban talun Kota Batu memiliki penghuni baru yaitu empat ekor lutung jawa yang diserahkan oleh balai besar konservasi sumberdaya alam (BKSDA) Jawa Timur POLRES Probolinggo dan warga Probolinggo Ke empat lutung jawa penghuni baru di pusat karantina dan rehabilitasi lutung jawa (javan langur center) coban talun Kota Batu terdiri dari dua lutung jantan dan dua lutung betina Masing masing adalah maman lutung berbulu oranye yang masih berusia 2 tahun Udin 1 tahun 8 bulan yang tinggal sekandang dengan mimin yang berusia 2 tahun serta mumun yang berukuran paling besar berusia 10 tahun Diserahkan pada akhir Oktober lalu keempat lutung jawa tersebut kini masih ditempatkan di kandang isolasi berukuran kecil ke empat lutung ini berasal dari Probolinggo yang didapatkan dari hasil penertiban pedagang ilegal Untuk sementara status ke empat lutung ini masih titipan dari BKSDA Jawa Timur karena saat ini masih merupakan barang bukti untuk proses hukum di pengadilan Hanya saja biasanya lutung titipan ini akan terus ditempatkan di pusat karantina dan rehabilitasi lutung jawa Coban Talun sampai waktu pelepasanliarannya nanti Sementara memang masih ditempatkan di kandang isolasi lantasi semua lutung jawa yang baru tiba di tempat ini wajib menjalani proses medical check up untuk mengetahui apakah lutung bersangkutan membawa virus penyakit ataukah sehat Setelah itu baru akan dimasukkan ke kandang karantina jika dirasa sudah mampu beradaptasi dengan lingkungan barunya semua lutung baru akan dimasukkan ke kandang sosialisasi bercampur dengan lutung yang lainnya berikutnya jika memang sudah siap baru akan dilepasliarkan Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu