15

Feb
  • Umum

PERMINTAAN BUNGA MAWAR MELONJAK, PETANI UNTUNG

  • by Admin
  • 15-02-2016
  • Admin

Batu,

Harga bunga mawar dari Kota Batu Naik drastis menjelang perayaan valentine yang jatuh pada 14 Februari kemarin kenaikan harga bunga mawar bahkan mencapai hampir empat kali lipat dibanding hari biasa

Selain coklat dan boneka perayaan hari kasih sayang atau valentine day juga identik dengan bunga mawar karenanya tak heran jika saat itu permintaan bunga mawar cukup tinggi petani bunga mawar di Kota Batu pun kini kebanjiran order

Jika di hari biasa untuk sekali kirim petani hanya mengirim enam hingga tujuh ribu tangkai jelang valentine ini petani bisa mengirim 10 hingga 15 ribu tangkai pengiriman dilakukan seminggu tiga kali dengan tujuan Bali,  Surabaya,  Jogja,  Solo,  Semarang dan Jakarta

Tingginya permintaan membuat harga bunga mawar naik drastic bahkan hampir empat kali lipat bunga mawar tangkai panjang kini dijual 2.500 per tangkai dari yang biasanya 600 per tangkai sedangkan mawar tangkai pendek kini dijual 1.500 per tangkai dari biasanya 400 per tangkai

Biasanya harga tersebut akan kembali naik ditingkat konsumen pedagang di kota kota besar khususnya Jakarta dan Surabaya biasa menjual bunga mawar seharga lima ribu rupiah per tangkai

Setiap perayaan valentine permintaan bunga mawar dari Kota Batu memang selalu tinggi bisa mencapai 20 hingga 25 ribu tangkai per hari sayangnya petani di Kota Batu kini hanya mampu memasok 15 ribu tangkai per hari

Permintaan terbanyak masih datang dari pedagang bunga di Jakarta dari yang biasanya order lima hingga enam ribu tangkai kini order hingga 15.000 tangkai sementara pedagang di Surabaya yang biasanya order 800 tangkai kini order 1.500 tangkai

 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu