01

Des
  • Umum

Ratusan Siswa Periksa Gigi dan THT Gratis

  • by Admin
  • 01-12-2016
  • Admin

Ratusan siswa siswi SDN Ngaglik 01 Batu mendapat pelayanan kesehatan gratis dari para dokter dari rumah Sakit Karsa Husada Kota Batu. Bukan di rumah sakit, pelayanan tersebut justru diberikan dilingkungan sekolah mereka. Pelayanan kesehatan gratis oleh belasan dokter dari rumah Sakit Karsa Husada Kota Batu ini berlangsung di halaman sekolah SDN Ngaglik 01 Batu belum lama ini.

Tak langsung dilakukan pemeriksaan, para siswa siswi justru diajari cara menggosok gigi yang benar. Tak hanya itu anak anak juga diperluas wawasannya tentang waktu yang tepat untuk menggosok gigi. Baru setelah itu pemeriksaan gigi pun dimulai. Aula sekolah dipilih sebagai lokasi pemeriksaan ada enam belas dokter yang siap memberikan pelayanan secara gratis.

Bagi siswa siswi kelas satu, dua dan tiga mendapat pelayanan pemeriksaan gigi, sementara untuk siswa siswi kelas empat, lima dan enam mendapat pelayanan pemeriksaan telinga hidung tenggorokan (THT). Berbagai ekspresi diperlihatkan anak anak kala menjalani pemeriksaan ada yang tetap tenang namun ada pula yang sampai menangis karena ketakutan.

Kegiatan bhakti sosial ini sendiri digelar dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-52 kegiatan ini digelar untuk mendukung terciptanya masyarakat yang menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat atau PHBS. Sengaja menyasar siswa siswi tingkat Sekolah Dasar karena mereka merupakan generasi penerus bangsa yang harus selalu dijaga terutama dari sisi kesehatannya sehingga bisa tumbuh sempurna.

Setelah memberi pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi siswa sekolah, rencananya pihak rumah sakit Karsa Husada akan memberikan pelayanan serupa namun untuk masyarakat umum. Rencananya pelayanan tersebut akan dilakukan pada 4 Desember mendatang tepatnya di lokasi Car Free Day selain pemeriksaan kesehatan gratis/ nantinya juga akan ada Senam Asma.

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu