03

Feb

KOTA BATU MILIKI RUMAH POTONG HEWAN DAN PUSKESWAN

  • by Admin
  • 03-02-2017
  • Admin

Batu

Setelah bertahun tahun Kota Batu akhirnya memiliki rumah pemotongan hewan (RPH) baru berdiri di atas lahan seluas 3.500 meter persegi RPH yang berada di desa mojorejo kecamatan junrejo ini dibangun sejak tahun 2012 dan selesai pada 2016 keberadaan RPH mojorejo ini penting artinya karena menjadi tempat pemotongan hewan selain unggas yang terstandarisasi dengan persyaratan teknis dan higienis tertentu
   

Kepala dinas pertanian Kota Batu Sugeng Pramono mengatakan RPH mojorejo ini memiliki kapasitas sembelih maksimal 12 ekor sapi perhari selain peralatan baru RPH juga dilengkapi ruang pemeriksaan kesehatanhewan sehingga setiap sapi yang akan disembelih diperiksa
kesehatannya untuk menjamin kualitas daging sehat dan aman diharapkan RPH mojorejo bisa bermanfaat bagi masyarakat petani untuk meningkatkan kesejahteraannya
   
Sementara itu Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko berharap RPH mojorejo tidak sekedar RPH melainkan sebagai  pusat  kesehatan hewan tujuan utamanya adalah menambah nilai daging yang dikonsumsi masyarakat berkualitas baik dan dijamin harga danging sapi tidak jatuh dengan produksi daging sapi berkualitas daging bisa diolah sebaik mungkin sehingga siap dikonsumsi masyarakat dalam meningkatkan kesehatan warga dan juga untuk wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu
   
Selain ditandai dengan penandatanganan plakat peresmian rumah potong hewan dan juga pusat kesehatan hewan Kota Batu ini juga diserahkan bantuan prasarana pertanian dana hibah bantuan modal pertanian bagi warga di kecamatan junrejo
   
    
   

Sumber : Ary Punka Aji  / Agropolitan News / atv / Kota Batu………….