01

Mar

RATUSAN SISWA SMP IKUTI SIMULASI UNBK

  • by Admin
  • 01-03-2017
  • Admin

Batu,

Tiga ratus lebih murid SMP Negeri 2 Kota Batu mengikuti kegiatan simulasi ujian nasional berbasis komputer atau UNBK di SMA Negeri 1 Kota Batu Selasa pagi simulasi UNBK ini untuk mempersiapkan para siswa jelang pelaksanaan UNBK pada awal Mei mendatang

Meski pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer atau UNBK untuk siswa tingkat SMP sederajat masih sekitar dua bulan lagi namun persiapan untuk menghadapi ujian tersebut sudah mulai dilakukan

Seperti halnya yang dilakukan SMP Negeri 2 Kota Batu yang sejak Senin hingga Selasa menggelar kegiatan simulasi UNBK yang digelar di SMA Negeri 1 Kota Batu

Ketiadaan komputer yang representatif untuk menggelar UNBK secara mandiri di sekolah sendiri membuat pihak SMP Negeri 2 Kota Batu menggandeng SMA Negeri 1 Kota Batu

Kegiatan simulasi UNBK ini diikuti oleh 354 siswa kelas 9 dalam kegiatan ini mereka diajari cara mengoperasionalkan komputer agar terbiasa sekaligus mengerjakan latihan soal

Materi latihan soal yang dikerjakan para siswa adalah beberapa mata pelajaran yang nantinya akan diujikan dalam UNBK mendatang seperti matematika dan bahasa inggris

Umumnya para siswa mengaku cukup terbantu dengan adanya simulasi ini sehingga nantinya tidak akan bingung lagi saat mengikuti UNBK yang sesungguhnya

Sementara itu kepala sekolah SMA Negeri 1 Kota Batu Suprantiyo saat ini pihaknya masih menyediakan 120 unit computer namun nantinya akan ditambah 30 unit lagi sehingga bisa digunakan untuk UNBK tiga shift

Sesuai jadwal yang dirilis pihak KEMENDIKBUD RI UNBK untuk siswa SMP-MTS dirancang menjadi dua gelombang hal ini sebagai solusi terkait masalah kekurangan komputer

Jika tak ada perubahan untuk gelombang pertama UNBK siswa SMP-MTS akan digelar pada 2, 3, 4, dan 15 Mei 2017 sedangkan gelombang kedua akan dilaksanakan pada 8, 9, 10, dan 16 Mei 2017

 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu