01

Mar
  • Umum

BELAJAR KERUKUNAN BERAGAMA DI INDONESIA

  • by Admin
  • 01-03-2013
  • Admin

Batu, 28 Februari 2013

Ratusan warga Kota Batu mendapatkan bantuan berupa paket sembako tafsir alquran kursi roda dan mainan anak-anak bantuan tersebut diserahkan di kantor Kementerian Agama Kota Batu rabu siang
Bantuan yang diberikan ini berasal dari kantor Kementerian Agama Kota Batu yang bekerjasama dengan paguyuban lintas agama Kota Batu dan yayasan Pondok Kasih Surabaya

Bantuan yang diberikan berupa 250 paket sembako 500 buah tafsir alquran 7 kursi roda dan 175 mainan anak-anak bantuan tersebut diantaranya diserahkan oleh istri walikota batu dan juga kepala kantor KEMENAG

Penyerahan bantuan ini sendiri dilakukan disela-sela digelarnya kegiatan dialog kebangsaan yang bertema "Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) uniknya dialog ini juga dihadiri beberapa anggota NGO atau Non Government Organisation dari Hawai Amerika Korea Selatan Jepang dan Australia 

Mereka datang ke Kota Batu untuk mempelajari kerukunan antar umat beragama di Indonesia khususnya di Kota Batu dimana banyak agama yang dianut namun warganya bisa hidup rukun dan nyaris tak pernah terjadi gesekan hal yang mulai sulit ditemui di negara-negara lain di dunia

Dalam dialog ini panitia mengundang para pemuda tokoh masyarakat maupun tokoh agama di Kota Batu tujuannya untuk membekali mereka agar tetap mementingkan persatuan dan kesatuan di negeri ini sehingga tidak mementingkan kelompok masing-masing atau kelompok tertentu

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu