18

Mei
  • Umum

FKUB Undang Tokoh Agama Gelar Sarasehan Batu Sebagai Kota Wisata Berbasis Moral

  • by Admin
  • 18-05-2017
  • Admin

Untuk menangkal maraknya penggunaan isu isu agama, suku, ras dan kebhinekaan jelang yang tujuannya untuk memecah NKRI. Forum kerukunan umat beragama (FKUB) Kota Batu mengundang tokoh lintas agama se Kota Batu menggelar sarasehan untuk memelihara Batu sebagai Kota wisata berbasis moral.

Sarasehan lintas agama dengan tema peran strategis tokoh lintas agama dalam memlihara Batu sebagai kota wisata berbasis moral ini digelar oleh  Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Batu di Amarta Hilss Kota Batu.

Abdur Rochim Ismail Ketua FKUB Kota Batu di hadapan puluhan tokoh yang hadir dalam sambutannya mengatakan peran tokoh lintas agama yang dipadu dengan keikutsertaan Pemerintah dan pihak kemanan dalam menjaga kerunkunan umat beragama dalam menangkal maraknya pengunaan isu isu agama, suku, ras dan Kebhinekaan jelang yang tujuannya untuk memecah NKRI. Lebih lanjut Abdur Rochim meminta semua pihak untuk memperkuat iman warga dan juga mental agar tidak mudah goyah dan terpancing untuk diadu domba dan dimasuki paham paham radikal yang bertujuan untuk memecah persatuan dan menciptakan konflik.

Hal senada disampaikan oleh Walikota Terpilih Dewanti Rumpoko yang mewakili suaminya agar kerukunan umat beragama yang sduah terjalin sangat bagus di Kota Batu bisa terus dijaga sehingga peran Pemerintah akan lebih mudah untuk menciptakan persatuan di masyarakat.

KAPOLRES Batu AKBP Leobardus Simarmata bersyukur acara semacam ini bisa digelar di Kota Batu sehingga peran pihak keamanan akan lebih terbantu dan lebih mudah untuk menangkal isu isu perpecahan yang akhir akhir ini muncul mulai dari SARA, intoleransi dan juga Kebhinekaan.
   


Sumber : Ary Punka Aji / Agropolitan News / atv / Kota Batu