19

Okt
  • Pembangunan

TAMBAL SULAM JALAN TERUS DILAKUKAN

  • by Admin
  • 19-10-2017
  • Admin

Batu,
Upaya tambal sulam jalan untuk memperbaiki permukaan jalan yang rusak atau berlubang terus dilakukan oleh dinas pekerjaan umum dan penataan ruang (DPUPR) Kota Batu perbaikan dilakukan di seluruh wilayah Kota Batu dan ditargetkan selesai sebelum masuk musim penghujan
 
Setelah melakukan perbaikan di wilayah Kecamatan Bumiaji tim URC Dinas Pekerjaan Umum dan penataan ruang (DPUPR) Kota Batu kini mulai bergeser ke wilayah kecamatan Batu
 
Sejak dua hari terakhir upaya perbaikan ruas jalan rusak dilakukan di Jalan Indragiri kondisi jalan menuju arah Desa Sumberejo tersebut banyak terdapat lubang
 
Kondisi ini banyak dikeluhkan warga setempat maupun para pengguna jalan sehingga tak sedikit yang melapor ke Dinas terkait agar segera dilakukan perbaikan
 
Menurut KABID Binamarga DPUPR Kota Batu Alfi Nurhidayat sedikitnya ada tujuh hingga sepuluh laporan yang masuk ke kantornya setiap hari sayangnya tak semua laporan benar adanya sebagian ada yang hoax
 
Berdasarkan data DPUPR Kota Batu setiap tahun ada sekitar 30 persen jalanan di Kota Batu mengalami kerusakan mayoritas kerusakan pada permukaan aspal yang mengelupas
 
Kerusakan permukaan jalan terjadi hampir merata di tiga kecamatan se Kota Batu mayoritas kerusakan diakibatkan oleh luapan air yang tak tertampung di saluran drainase
 
Untuk perbaikan semua permukaan jalan yang rusak di Kota Batu pihak DPUPR sudah menyiapkan anggaran swakelola sebesar 400 juta rupiah untuk perawatan rutin jalan selama satu tahun anggaran
 


Sumber : Hasan Syamsuri / Agropoitan News / atv / Kota Batu