08

Feb
  • Umum

PATUNG UNIK INI KARYA SISWA SD

  • by Admin
  • 08-02-2018
  • Admin

Batu,
Sejumlah hewan ternak menjadi model pembuatan patung yang dibuat oleh puluhan siswa tingkat sekolah dasar se Kecamatan Bumiaji Kota Batu Rabu pagi pembuatan patung ini dilombakan dengan tujuan untuk mencari siswa berprestasi yang akan mewakili Kecamatan Bumiaji dalam lomba serupa di tingkat kota
 
Lomba membuat patung ini berlangsung di SDN Tulungrejo 03 Rabu pagi lomba diikuti oleh 20 siswa dari SD dan MI se Kecamatan Bumiaji
 
Siapa sangka jika tangan tangan mungil bocah ini ternyata mampu membuat sebuah karya besar berupa patung patung cantik ini
 
Kebanyakan patung yang dibuat berwujud hewan ternak yang mudah dijumpai disekitar kita/ seperti sapi, kelinci, ikan dan hewan lainnya
 
Ini karena tema lomba kali ini adalah hewan ternak khas Kota Batu jadi tak heran jika patung yang dibuat pun bentuknya banyak yang sama
 
Namun ada juga yang membuat patung tak sesuai tema diantaranya seperti patung buaya dan banteng ini
 
Semua patung hewan ternak tersebut dibuat dengan bahan plastisin, sabun dan juga tanah liat durasi pembuatan sekitar 4 jam
 
Lomba membuat patung ini sendiri digelar dalam rangka seleksi pekan seni dan festival lomba dan seni siswa nasional (FLS2N)
 
Ada banyak lomba yang digelar antara lain lomba membuat patung, seni lukis, pantomime, menyanyi tunggal, baca puisi dan karawitan
 
Lomba digelar selama dua hari  mulai Rabu hingga Kamis pesertanya merupakan perwakilan siswa dari SD dan MI se Kecamatan Bumiaji
 
Lomba ini mennjadi sarana untuk menseleksi siswa siswa berprestasi yang akan mewakili Kecamatan Bumiaji di lomba serupa tingkat kota
 
Jika tak ada kendala lomba pekan seni dan FLS2N tingkat Kota Batu akan digelar pada April atau Mei mendatang
 
Selanjutnya para pemenang ditingkat kota akan dikirim ke Tingkat Propinsi Jawa Timur sekitar November mendatang
 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota