10

Apr
  • Pendidikan

SISWA SLB JALANI UJIAN PRAKTEK

  • by Admin
  • 10-04-2018
  • Admin

Batu,
Para pelajar di sekolah luar biasa (SLB) Eka Mandiri Kota Batu mulai menjalani ujian praktek ujian praktek ini diikuti oleh para pelajar tingkat Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama sederajat
 
Ujian praktek bagi siswa di Sekolah Luar Biasa (SLB) Eka Mandiri Kota Batu yang berlangsung di dalam lingkungan sekolah ini diikuti oleh 14 siswa uniknya mereka adalah siswa dari jenjang pendidikan berbeda ada yang masih duduk di bangku SD dan ada juga yang sudah SMP
 
Dari ke 14 siswa tersebut delapan siswa diantaranya adalah murid SD dan enam siswa sisanya adalah murid SMP mereka memiliki ketunaan yang berbeda beda ada yang tuna rungu, tuna grahita dan juga penderita autisme
 
Ujian praktek mereka dilakukan secara bersamaan dengan materi yang sama pula lantaran kemampuan intelektual mereka nyaris setara alasan lainnya demi efisiensi waktu dan juga tenaga pendidik lantaran jumlah guru di sekolah ini sangat terbatas
 
Ujian prkatek ini sudah dimulai sejak senin lalu dan akan berlangsung hingga jumat mendatang
 
Selain ujian praktek nantinya para siswa di sekolah ini juga bakal mengikuti ujian lainnya yakni ujian nasional kertas pensil (UNKP) ujian ini diperuntukkan bagi siswa dengan tuna netra, tuna rungu, tuna daksa dan tuna laras yaitu siswa yang tidak mengalami hambatan intelektual
 
Sementara untuk siswa dengan Tuna Grahita bakal mengikuti ujian Nasional Berstandar Nasional atau USBN untuk soal ujian tentunya bakal disesuaikan dengan kemampuan masing masing siswa
 
Untuk soal dengan bobot ringan akan dibuat oleh tim dari provinsi JATIM. Sementara yang bobotnya sedang akan dibuat oleh pihak sekolah. Sesuai jadwal USBN untuk murid SMP akan digelar pada 16-26 April sedangkan untuk murid SD digelar pada 3-7 Mei
 
Untuk mempersiapkan para siswa dalam menghadapi ujian tersebut pihak sekolah kini terus melakukan pengayaan materi
 
Termasuk diantaranya dengan lebih mengintensifkan program literasi yakni membaca buku sekitar 15 menit sebelum siswa mengikuti proses belajar mengajar di dalam ruang kelas
 


Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu