24

Apr
  • Umum

TP PKK Kota Batu Siap Gerakkan Masyarakat Kota Batu Sejahtera dan Berdaya

  • by Admin
  • 24-04-2018
  • Admin

Selasa (24/04) Pengurus TP PKK Kota Batu masa bhakti 2017-2022 resmi dikukuhkan di Graha Pancasila Balaikota Amongtani oleh Walikota Batu @dewanti_rumpoko.  Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Walikota Batu, Ketua TP PKK Kota Batu, Ketua DPRD Kota Batu, Ketua Persit Candra Kirana, Ketua TP PKK Kecamatan, Desa/Kelurahan Kota Batu dan Ketua Organisasi Kota Batu.

PKK merupakan gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah yang pengelolaannya dari, oleh dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang beriman, sejahtera dan berdaya.

Ketua TP PKK Kota Batu Hj. Wibi Asri Punjul Santoso menyampaikan jika perempuan sebagai motor penggerak yang diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan taraf hidup masyarakat, "kami berharap pengurus dapat memahami peran untuk mewujudkan masyarakat mandiri dengann memanfaatkn teknologi tepat guna" Tutur Hj. Wibi.

Walikota Batu Hj. Dewanti Rumpoko selaku Dewan Pembina PKK Kota Batu dalam sambutannya menghimbau adanya kolaborasi dan sinergitas antara program dinas dengan program PKK agar tidak tumpang tindih dan setiap program dapat dilakukan dengan baik.

"Lakukan tugas sebaik-baiknya, selamat bertugas semoga kita dapat memberi manfaat sebanyak-banyaknya bagi masyarakat Kota Batu" Pungkas Walikota Batu.

Sumber : Tim MEDSOS / Dinas KOMINFO / Kota Batu