06

Mei
  • Umum

Pemilihan Kangni 2018 Lahirkan Duta Wisata Muda Berbakat Kota Batu

  • by Admin
  • 06-05-2018
  • Admin

Perhelatan Grand Final Pemilihan Kangmas Nimas 2018 berlangsung dengan meriah di Hall  Golden Tulip Kota Batu pada sabtu malam (5/05). Sebanyak sepuluh pasang kangmas nimas yang telah menjalani karantina selama tiga hari berkompetensi untuk mendapatkan gelar sebagai Kangmas dan Nimas Kota Batu 2018.

Kangni 2018 merupakan ajang pemilihan bagi duta wisata yang memiliki peran untuk mempromosikan daerah sebagai destinasi wisata untuk mendukung pertumbuhan ekonomi. Hadir dalam acara tersebut Walikota Batu, Ketua DPRD Kota Batu, Forkopimda,Ketua TP PKK Kota Batu, Kadis Pariwisata Kota Malang, Plt. Sekda, Staf Ahli, dan Kepala OPD Pemkot Batu serta Tamu Daerah Duta Wisata Jawa Timur, Jawa Barat, Bali dan Kalimantan.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Drs. Imam Suryono, MM menyampaikan jika Indonesia merupakan salah satu destinasi wisata dunia, "Pertumbuhan wisata di Indonesia haruslah didukung oleh seluruh provinsi dan daerah untuk dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi" Tutur Imam.

Duta wisata diharapkan mampu memberikan informasi dan pengetahuan yang baik terkait pariwisata kota Batu. Walikota Batu Hj. Dewanti Rumpoko mengapresiasi dengan adanya Duta Wisata Kota Batu telah menunjukkan progress yang baik. Seluruh stakeholder diharapkan dapat bersinergi dalam pertumbuhan pariwisata di Kota Batu.

"Pariwisata adalah aset yang tidak bisa habis jika bisa dikelola dengan baik, mari bersama-sama membangun Kota Wisata Batu" Tutur Walikota Batu. Acara semakin meriah dengan persembahan penampilan dari Para Finalis kangni 2018 serta bintang tamu Anji.

Memasuki acara inti diawali dengan pemberian final question pada kelima besar pasangan Kangni Kota Batu. Walikota Batu yang termasuk menjadi Dewan Juri Kehormatab memberikan pertanyaan terkait kepariwisataan di Kota Batu. Pemilihan Kangni 2018 menobatkan Kangmas Adi dan Nimas Keke sebagi Duta Wisata Kota Batu 2018.

Selamat kepada seluruh pemenang, Semoga dapat mengemban tugas dengan baik serta dapat menjadikan Kota Wisata Batu menjadi Destinasi Wisata Unggulan.

 

Sumber : Tim MEDSOS / Dinas KOMINFO / Kota Batu