11

Mei
  • Umum

KARNAVAL RELIGI SAMBUT RAMADHAN

  • by Admin
  • 11-05-2018
  • Admin

Batu,
Menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan SDN Mojorejo 01 Kota Batu menggelar kegiatan karnaval religi bukan hanya diikuti oleh siswa beragama Islam saja karnaval ini juga diikuti siswa beragama lain tujuannya untuk mengajarkan toleransi antar umat beragama dikalangan siswa
 
Karnaval religi yang digelar SDN Mojorejo 01 Kota Batu Rabu pagi karnaval diikuti oleh seluruh warga sekolah mulai dari siswa kelas satu hingga enam serta para guru
 
Disebut karnaval religi karena karnaval ini merefleksikan keberagaman agama yang dianut siswa di SDN Mojorejo 01 ada yang penganut agama Islam, Kristen juga Buddha
 
Bagi siswa beragama Islam karnaval ini untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan bagi siswa beragama Kristen untuk memperingati Kenaikan Isa Almasih
 
Sementara bagi siswa beragama Budha karnaval religi ini untuk menyambut Hari Raya Waisak kegiatan seperti ini sudah menjadi agenda tahunan bagi SDN Mojorejo 01
 
Karnaval yang juga diikuti oleh murid taman kanak kanak ini selain bertujuan untuk memperingati hari hari besar Nasional juga untuk meningkatkan jiwa religius dan kebangsaan pada diri para siswa
 
Dengan membentuk karakter anak sejak dini serta mengenalkan keberagaman budaya dan agama di Indonesia diharapkan anak anak ini akan tumbuh sebagai generasi yang bisa hidup damai dalam keberagaman
 
Seperti yang terlihat dari pakaian yang mereka kenakan saat mengikuti karnaval setiap anak mengenakan pakaian yang menjadi identitas agama masing masing, meski berbeda namun mereka tetap bisa damai bersama
 
Sebagian siswa juga ada yang mengenakan baju daur ulang dari sampah plastic hal ini untuk mengajari anak anak agar cinta pada lingkungan serta mengajak masyarakat untuk peduli lingkungan
 


Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu