18

Apr
  • Umum

UNAS PAKET C DIBANJIRI SANTRI PONPES

  • by Admin
  • 18-04-2013
  • Admin

Batu,

Ujian Nasional Paket C di Kota Batu, kebanjiran peserta dari kalangan pondok pesantren. banyak alumni santri yang mengikuti Ujian Nasional paket C, agar bisa mendapatkan ijasah setara SMA. Umumnya, ijasah tersebut akan mereka gunakan untuk melamar pekerjaan serta maju dalam PILKADES dan PILEG.

Ada yang terlihat berbeda dalam pelaksanaan Ujian Nasional paket C di Kota Batu. mayoritas peserta Ujian Nasional setara SMA ini, adalah alumni santri dan santriwati dari sejumlah pondok pesantren di Kota Batu.

Jumlah peserta yang berasal dari kalangan pondok pesantren mencapai 287 orang. mereka berasal dari 13 pondok pesantren yang notabene berada dibawah naungan kantor Kementrian Agama Kota Batu.

Sementara 170 peserta sisanya berasal dari pusat kegiatan belajar masyarakat atau PKBM yang ada dibawah naungan Dinas Pendidikan. artinya, total peserta Ujian Nasional paket C kali ini ada sebanyak 457 orang.

Banyaknya jumlah peserta ujian yang berasal dari kalangan pondok pesantren ini, dikarenakan mereka ingin mendapatkan ijasah formal yang tidak mereka dapatkan dari pondok pesantren.

Keberadaan ijasah tersebut sangat penting bagi mereka, sebagai modal untuk berkiprah di masyarakat selepas belajar di pesantren. baik untuk melamar pekerjaan seperti menjadi KASUN, perangkat desa, maupun untuk maju dalam PILKADES maupun PILEG.

Ujian Nasional paket c sendiri, dalam pelaksanaannya hampir sama dengan Ujian Nasional untuk sekolah formal pada umumnya. mata pelajaran yang diujikan pun sama, yakni Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, IPA, IPS dan Matematika. naskah soalnya pun sama, yakni terdapat 20 jenis atau paket.

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu