05

Des
  • Kegiatan

Rapat Koordinasi Kapolres dengan Instansi Terkait

  • by Admin
  • 05-12-2018
  • Admin

Selasa (4/12/18) diselenggarakan rapat koordinasi terkait persiapan Operasi Lilin Semeru 2018 Wilayah Hukum Polres Batu bertempat di Ruang Rapat Utama Polres Batu Sanika Satyawada. Dihadiri oleh Punjul Santoso (Wakil Walikota Batu), AKBP Budi Hermanto (Kapolres Kota Batu) Forkompinda, Ormas, PHRI, Tokoh Masyarakat dan undangan.

Menciptakan keamanan dan ketertiban menjadi tugas serta tanggung jawab Kepolisian. Namun, dalam pelaksanaannya perlu adanya kerjasama yang baik antar instansi terkait dan masyarakat. Terkait itu, Polres Batu menggelar kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) sebagai upaya pengamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru.

Membuka Rapat Koordinasi, AKBP Budi Hermanto menyampaikan sambutan bahwa semakin berkembangkan pariwisata di Kota Batu, pada puncak Natal dan Tahun Baru dapat dipastikan kemacetan akan terjadi. Terlebih lagi, untuk mengantisipasi aksi radikalisme agar tidak terjadi di wilayah Kota Batu, diperlukan kerjasama dan komunikasi antar instansi dan masyarakat. Karena itu, Beliau mengajak seluruh instansi terkait, ormas, PHRI, Tokoh Masyarakat untuk bahu-membahu menjaga Kota Batu agar tetap aman, tertib dan nyaman. Rakor ini dilaksanakan untuk meminimalisir angka kematian Laka Lantas, Kemacetan, Rekayasa Lalu Lintas.

Punjul Santoso (Wakil Walikota Batu) dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada tahun-tahun sebelumnya, antisipasi kemacetan, radikalisme, dan pengamanan menjelang Natal dan Tahun baru dilaksanakan sesuai Instansi masing-masing. Namun, terima kasih atas inisiatif AKBP Budi Hermanto, tahun ini untuk pertama kalinya dilaksanakan Rapat Koordinasi dengan seluruh pihak untuk menjaga Kota Batu. Beliau juga berpesan untuk masyarakat agar turut membantu menjaga Kota Batu dengan cara melaporkan tamu 1x24 jam kepada RT/RW meskipun sanak saudara, dengan begitu masyarakat juga bisa turut serta membantu pengamanan di Kota Batu.

Rakor kemudian dilanjutkan dengan pemaparan kondisi, data kriminalitas, rekayasa lalu lintas serta diskusi bersama untuk menyambut Perayaan Natal dan Tahun Baru.

 

Sumber : Tim MEDSOS / Dinas KOMINFO / Kota Batu