18

Des
  • Kegiatan

RAPAT KOORDINASI KESEHATAN KOTA BATU 2018

  • by Admin
  • 18-12-2018
  • Admin

Sebagai upaya untuk memperkuat sinergitas lintas sektor dalam meningkatkan derajat kesehatan di Kota Batu, Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Kesehatan Kota Batu menggelar Rapat Koordinasi Kesehatan Kota Batu tahun 2018 bertempat di Hotel Aston Inn Batu.
Rakor ini dihadiri oleh Asisten Administrasi Pembangunan Setda Kota Batu, dr. Endang Triningsih, Ketua Komisi C DPRD Kota Batu, Didik Mahmud, Kepala OPD di Lingkungan Pemkot Batu, Ketua FKUB, Direktur Rumah Sakit dan Kepala Puskesmas se Kota Batu, Kepala Kemenag, Kepala BPJS dan Kepala Organisasi Kesehatan se Kota Batu.
Rakor yang diadakan selama dua hari, yakni tanggal 18-19 Desember 2018 ini memaparkan berbagai rencana startegis Dinas Kesehatan Kota Batu dalam kurun waktu 2018-2022 serta kegiatan prioritas di masing-masing bidang. Selanjutnya dilakukan Forum Group Discussion (FGD) yang membahas peran dan masukan dari lintas sektor untuk meningkatkan derajat kesehatan di Kota Batu.
Asisten Administrasi Pembangunan Setda Kota Batu, dr. Endang Triningsih yang hadir mewakili Walikota Batu menyampaikan jika problematika kesehatan di Masyarakat semakin meningkat dengan mobilitas manusia yang begitu tinggi dan perubahan lingkungan. Oleh karena itu, Beliau menganggap bahwa Rakor ini perlu dilakukan untuk menjalin sinergi dalam meningkatkan kesehatan di masyarakat.
Harapannya melalui kegiatan ini tidak hanya menjadi forum untuk membahas permasalahan yang terjadi, namun juga menjalin koodinasi dan kolaborasi lintas sektor untuk mengatasi permasalahan kesehatan di Kota Batu.


Sumber : Tim MEDSOS / Dinas KOMINFO / Kota Batu