28

Des
  • Kegiatan

MUSYAWARAH CABANG GERAKAN PRAMUKA KOTA BATU

  • by Admin
  • 28-12-2018
  • Admin

Kamis, (27/12/18) Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Batu menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) bertempat di Balaikota Amongtani. Musyawarah ini dihadiri oleh Wakil Walikota Batu yang mewakili Walikota selaku Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kota Batu, H. Punjul Santoso, Ketua Kwatir Daerah Jawa Timur yang diwakili Ketua Harian, AR Purmadi, Sekretaris Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Batu, Drs. Siswanto. MM, Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, Eny Rachyuningsih serta Pelatih dan Utusan Kwartir Ranting se-Kota Batu.

Dalam Muscab ini membahas beberapa agenda penting diantaranya penyampian laporan pertanggungjawaban, penyusunan rencana kerja tahun 2019-2023, serta pemilihan Ketua Kwarcab Kota Batu.

Ketua Harian Kwatir Daerah Jawa Timur, AR. Purmadi menyampaikan bahwa potensi pramuka di Kota Batu tidak kalah dengan daerah lain. Pramuka sebagai alat bangsa dalam penanam karakter generasi muda diharapkan dapat berperan aktif untuk memberikan solusi.

Pramuka harus mampu berperan aktif yang solutif untuk memecahkan permasalahan yang ada di masyarakat tuturnya

Senada dengan yang disampaikan Ketua Harian Kwatir Daerah Jawa Timur, Wakil Walikota Batu, H. Punjul Santoso mengatakan jika pramuka memiliki peran dalam membangun tunas muda bangsa menjadi calon pemimpin masa depan. Beliau juga menyebutkan adanya teknologi juga berpengaruh terhadap pola pikir masyarakat.

Kemajuan teknologi di era globalisasi saat ini membawa pengaruh pada pola pikir masyarakat, Pramuka memiliki ranah dalam membentuk karakter tunas bangsa dengan menyaring informasi di masyarakat tutur Wakil Walikota Batu.

Wakil Walikota Batu berharap, kedepan pramuka Kota Batu mampu berada di tengah-tengah masyarakat bersama seluruh stakeholder untuk berperan dalam memajukan potensi di Kota Batu.

 

Sumber : Tim MEDSOS / Dinas KOMINFO / Kota Batu