26

Mar
  • Pemerintahan

Pemkot Batu Luncurkan Layanan Ojek Online Angkutan Sampah Plastik Gratis

  • by Admin
  • 26-03-2019
  • Tim MEDSOS / Dinas KOMNIFO / Kota Batu

Batu,

Pemerintah Kota Batu terus membuat gebrakan baru dalam pelayanan kepada masyarakat. Melalui Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu, Walikota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko meresmikan Layanan Ojek Online Angkutan Sampah Plastik Gratis (Ojoplast), Senin (25/3).

Layanan ini sebagai langkah nyata kepedulian Pemerintah Kota Batu dalam mewujudkan Kota Batu bebas sampah serta untuk menandai pemberlakuan Intruksi Walikota Batu No.3 Tahun 2019 tentang perwujudan Balaikota Among Tani bebas plastik.

Untuk jenis sampah yang dibeli adalah sampah anorganik atau sampah daur ulang, seperti sampah plastik, kertas, besi atau logam, serta jenis botol dan kaca. Masyarakat bisa menggunakan layanan Ojoplast dengan menghubungi melalui sms, telpon atau whatsapp pada hotline service : 081249255861

Kepala DLH Kota Batu, Arif As Siddiq mengatakan rencana ojek online gratis ini akan diterapkan mulai bulan Maret ini. Di mana para petugas ojek akan mengambil sampah secara gratis ke rumah-rumah penduduk menggunakan motor roda tiga atau Tossa.

Kami sudah siapkan tiga sepeda Tossa untuk kendaraan ojek online. Nantinya yang bertugas adalah pegawai dari DLH dan tersebar di tiga kecamatan. Batu, Bumiaji dan Junrejo ujar Arif.

Lebih lanjut, untuk teknisnya masyarakat tinggal menghubungi hotline milik DLH yang saat ini sedang dipersiapkan. Sehingga masyarakat tinggal menghubungi dan petugas dari DLH akan langsung datang mengambil. Nantinya akan ada 3 motor di setiap Kecamatan.

Launching ini ditandai dengan penyerahan rompi, helm dan daftar harga sampah plastik kepada petugas, serta penyerahan secara simbolis tumbler dan totebag kepada ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Batu.