09

Apr
  • Umum

Perkuat Pengawasan Pemilu Bawaslu Gelar Rakernis

  • by Admin
  • 09-04-2019
  • Ary Punka Aji/Nurul/atv/Kota Batu

Batu,
Bertempat di salah satu Hotel Di Kota Batu, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Batu menggelar rapat kerja teknis guna memperkuat pengawasan menjelang Pemilihan Umum serentak 17 April 2019 mendatang. Sebanyak 25 peserta terdiri dari angota Bawaslu, perwakilan Komisi Pemilihan Umum dan Panitia Pengawas Kecamatan turut hadir dalam kegiatan.
Rakernis digelar, lantaran banyaknya potensi kecurangan saat hari pencoblosan hingga perhitungan suara. Bahkan kemungkinan juga terjadi campur tangan pihak luar yang seharusnya tidak dilakukan.
Jenis kerawanan tersebut, seperti pemalsuan berita acara atau bahkan tidak dilakukan penyerahan berita acara. Serta kerawanan jenis lainnya yang menggunakan kekuasaan untuk hasil rekap suara, seperti mengubah, menambahkan, dan mengurangi.
Menanggapi hal tersebut, ketua Bawaslu Kota Batu menjelaskan bahwa pihaknya betul-betul melakukan pengawasan terhadap penyelenggara Pemilu, terutama saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS)/ Kepala Desa/Lurah/ dan Camat. Tak hanya itu, untuk mengawasi pelaksanaan saat pemilihan nanti/, Bawaslu juga akan melibatkan semua unsur pengawas yang ada.
Sementara, jika Bawaslu menemukan kecurangan terkait potensi kerawanan ini, maka Bawaslu akan menindak hak tersebut, dan pelaku akan dikenakan PKPU No 3 tahun 2019 tentang Pemungutan dan Penghitungan Suara. Bawaslu juga menghimbau kepada masyakarat agar melaporkan pelanggaran jika menemukan.