03

Des
  • Umum

Upacara Peringatan KORPRI ke 48, Wali Kota Batu Sampaikan Pesan Presiden

  • by Admin
  • 03-12-2019
  • Tim MEDSOS | Dinas Kominfo

Memperingati Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke 48, Pemerintah Kota Batu menggelar Upacara di Halaman Timur Balai Kota Among Tani, Senin (2/12).

Upacara ini diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Batu. Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko selaku inspektur upacara membacakan sambutan Presiden Jokowi untuk HUT Korpri ke-48.

Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa dunia berubah dengan cepat. Revolusi industri 4.0 telah mendisrupsi semua lini kehidupan.

"Dalam menghadapi perubahan dan persaingan, kita harus memiliki cara-cara baru dengan terobosan-terobosan baru. Kecepatan, kreativitas dan inovasi adalah kunci" Ucap Wali Kota.

Anggota KORPRI harus terus bergerak dan melakukan inovasi. Pelayanan yang ruwet, berbelit-belit dan menyulitkan masyarakat harus dipangkas.

"Orientasi birokrasi harus betul-betul berubah, bukan lagi berorientasi pada prosedur, tapi lebih berorientasi pada hasil nyata" imbuhnya.

Lebih lanjut, Wali Batu menekankan bahwa KORPRI harus optimis menatap masa depan, percaya diri  menghadapi tantangan global. Selalu menjaga persatuan dan kesatuan, untuk indonesia maju.

"Seluruh anggota KORPRI yang tersebar di penjuru Indonesia harus menjadi garda terdepan dalam merajut persatuan, menjaga persaudaraan sebagai satu saudara sebangsa dan setanah air" pungkas Wali Kota.