09

Nov
  • Pariwisata

Resmikan Sawahrojo, Walikota Batu berharap program ini Mampu Selesaikan Permasalahan Pertanian

  • by Admin
  • 09-11-2020
  • Dinas kominfo

Walikota Batu, Dewanti Rumpoko meresmikan sekaligus melakukan Penanaman perdana Sawahrojo di Jl. Indragiri 2 belakang Balaikota Among Tani Kota Batu, Minggu (8/11/2020). 

Dalam sambutannya, Dewanti Rumpoko menjelaskan bahwa beliau ingin memberikan fasilitasi sebisa mungkin melalui Dinas Pertanian serta mendukung penuh program ini. Beliau berharap Sawahrojo dapat mengatasi berbagai permasalahan pertanian dan menjadi konsep baru yang mendukung pertanian sekaligus pariwisata di Kota Batu. 

Sawahrojo merupakan hasil kerjasama dari Petani Milenial, Petani Legend dan Pemerintah Kota Batu. Bertujuan untuk mengatasi permasalahan pertanian, seperti regenerasi petani, kepastian harga jual panen serta menghentikan alih fungsi lahan pertanian. 

Sawahrojo Art Farming sebagai manajemen pengelola lahan petani menawarkan kepada masyarakat luas dan wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu untuk mengikuti kegiatan edukasi dan pengalaman bercocok tanam (Farming Education & Experiences) seperti menanam bibit, merawat lahan hingga memanen hasil pertanian pada lahan hamparan seluas 4000 meter.

Art Farming yakni konsep pertanian dengan sistem sewa lahan petani Batu, lahan pertanian akan dikelolah oleh petani setempat hingga panen. Hasil panen sepenuhnya akan dikirim ke penyewa lahan.

Manajemen menerapkan sistem membership “Sewa Kelola Lahan” dengan berbagai paket ukuran lahan yaitu Luas 50 Meter Persegi dengan harga sewa Rp 3.000.000 dan Luas 100 Meter Persegi dengan harga sewa Rp 5.000.000 dengan masa sewa selama tiga bulan. Selama masa sewa sudah dihasilkan sayuran dan buah-buahan siap panen dan sepenuhnya adalah hak para member.

Dengan harga paket “Sewa Kelola Lahan” tersebut para member sudah mendapatkan fasilitas perawatan lahan selama tiga bulan, tersedia 27 lebih varian tanaman seperti varian tomat, varian cabe, varian wortel, varian jagung,  paprika, kacang panjang, terong ungu, okra, padi merah, kubis, pakcoy, kailan, andewi, selada krop dan masih banyak lagi dan tentunya sangat menyehatkan tubuh bila dikonsumsi, dan khusus para member berhak mendapatkan Free Lunch ala desa setiap bulannya.

Konsep Sewa Kelola Lahan ini sebagai alternatif solusi bagi permasalahan petani saat ini, dimana saat panen raya tiba, bisa dipastikan harga hasil pertanian anjlok. Melalui program Sawahrojo diharapkan ada kepastian bayar dimuka dari para member yang menjadikan aktivitas berkebun sebagai rekreasi keluarga.