30

Sep
  • Umum

PASKHAS TNI AU AKAN PERAGAKAN FORMASI KANOPI

  • by Admin
  • 30-09-2013
  • Admin

Batu,

Pada peringatan hari jadi Kota Batu ke12 mendatang para penerjun payung dari batalyon 464 PASKHAS TNI AU LANUD Abdurrahman Saleh Malang akan menghibur warga Kota Batu dengan memperagakan atraksi-atraksi yang menarik di udara selain itu warga juga akan dihibur dengan pameran Alat Utama Sistem Persenjataan atau ALUTSISTA milik TNI

27 penerjun dari anggota pasukan khas PASKHAS TNI angkatan udara LANUD Abdurrahman Saleh kembali berlatih terjun payung di stadion Gelora Brantas berbeda dengan dua latihan sebelumnya pada latihan kali ini para penerjun juga berlatih membentuk formasi di udara

Yakni formasi kanopi dimana para penerjun saling bekerjasama membentuk susunan bertingkat formasi merupakan salah satu formasi yang akan mereka suguhkan saat perayaan hut ke12 Kota Batu mendatang

Selain menghibur warga dengan atraksi terjun paying  panitia HUT Kota Batu juga akan memamerkan Alat Utama Sistem Persenjataan atau ALUTSISTA milik TNI pada 27 Oktober nanti sebagai puncak acara HUT jika tak ada halangan  Panglima TNI Jenderal Moeldoko juga akan hadir dalam acara puncak HUT tersebut

Sementara itu dalam sesi latihan terakhir salah seorang penerjun mengalami cedera engkel akibat salah tumpuhan saat melakukan pendaratan penerjun ini akhirnya dilarikan ke rumah sakit Hasta Brata Batu untuk mendapatkan perawatan

Selain ada satu penerjun yang mengalami cedera latihan kemarin juga berlangsung kurang sukses satu dari 27 penerjun gagal mendarat di dalam stadion hal ini berbeda dengan latihan hari sebelumnya dimana seluruh penerjun berhasil landing di dalam stadion

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu