18

Okt
  • Kegiatan

PANEN KENTANG TANDAI HUT KOTA BATU DI SUMBER BRANTAS

  • by Admin
  • 18-10-2013
  • Admin

Batu,

Peringatan hari jadi Kota Batu yang berlangsung di desa Sumber Brantas tak hanya diisi dengan aneka acara dan hiburan namun juga ditandai dengan dilakukannya panen kentang bersama di desa tersebut

Peringatan HUT Kota Batu memang bisa dilakukan dengan berbagai cara selain acara seremonial seperti upacara peringatan hari jadi Kota Batu kali ini juga diisi dengan kegiatan panen kentang bersama

Sebagai daerah yang sudah lama tersohor sebagai penghasil aneka komoditas sayuran panen kentang untuk menandai hari jadi ke 12 Kota Batu ini memang lumrah dilakukan

Terlebih ada yang membuat istimewa panen kentang kali ini apalagi kalau bukan kehadiran artis ibukota asal Kota Batu Yuni Shara di lokasi panen bersama

Selain itu nampak pula Walikota Batu dan istri Wakil Walikota Batu dan istri DANDIM 0818 serta beberapa kepala SKPD di PEMKOT Batu juga ikut langsung melakukan panen kentang bersama ini

Terkait dengan hasil panen kentang yang didapat Yuni Shara mengaku bangga terlebih kentang dari desa ini ternyata juga sudah mampu menembus pasar ekspor seperti ke Australia Jepang dan beberapa negara lainnya

Selain menggelar upacara peringatan dan panen kentang bersama HUT Kota Batu juga akan dimeriahkan dengan pagelaran wayang kulit yang menghadirkan dalang kondang Ki Manteb Sudarsono pada Kamis malam

 

 

 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan News / atv / Kota Batu