18

Mar
  • Pemerintahan

PNS JANGAN TERPENGARUH SITUASI POLITIK

  • by Admin
  • 18-03-2014
  • Admin

Batu,

Wakil Walikota Batu Punjul Santoso meminta PNS dilingkungan PEMKOT Batu untuk tidak terpengaruh situasi politik yang kini mulai memanas seiring dimulainya masa kampanye partai politik untuk pemilu 2014

Himbauan tersebut disampaikan Wakil Walikota Batu Punjul Santoso saat memimpin kegiatan coffee morning bersama seluruh pimpinan SKPD PEMKOT Batu di ruang Bina Praja PEMKOT Batu Senin pagi

Menurut WAWALI di tahun politik ini pns harus tetap netral dan tidak terlibat dalam aksi dukung mendukung salah satu kandidat ataupun partai politik peserta pemilu 2014

Kendati harus netral PNS tetap diminta aktif mendukung suksesnya pemilu diantaranya dengan tidak golput sebaliknya PNS justru diharapkan bisa mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya saat pemungutan suara nanti

Khusus untuk PNS yang memiliki anggota keluarga yang maju dalam PILEG WAWALI mengingatkan agar PNS bersangkutan tidak memanfaatkan fasilitas negara seperti kendaraan dinas atau lainnya

Seperti diketahui masa kampanye untuk PEMILU 2014 telah dimulai sejak tanggal 16 Maret kemarin hingga 5 April mendatang

Sementara sehari sebelumnya semua peserta pemilu di Kota Batu telah sepakat menggelar PEMILU damai yang ditandai dengan penandatanganan deklarasi PEMILU damai di alun alun kota batu// tujuannya untuk mewujudkan pemilu yang jujur dan adil//

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan news / atv / Kota Batu