02

Mei
  • Umum

42 ORANG BEREBUT JADI KOMISIONER KPU KOTA BATU

  • by Admin
  • 02-05-2014
  • Admin

Batu,

Ujian tes tertulis calon anggota KPU kota Batu molor dari jadwal semula ujian yang awalnya dijadwalkan pukul setengah delapan pagi baru bisa dilaksanakan pukul sembilan pagi molornya jadwal ini tak urung membuat psikhologis dan konsentrasi peserta ujian sedikit terganggu

Ujian tes tertulis calon anggota KPU kota Batu molor sekitar satu setengah jam padahal para peserta ujian sudah datang ke lokasi ujian di hotel Grand City jalan bukit berbunga desa Sidomulyo sejak pukul tujuh pagi

Belakangan diketahui jika pelaksanaan ujian molor lantaran naskah soal ujian masih diamankan oleh Staf KPU propinsi JATIM naskah soal baru tiba di lokasi ujian sekitar pukul 8.45 dalam keadaan tersegel di dalam sebuah kotak suara

Staf KPU propinsi JATIM Agus mengaku jika jadwal ujian tes tertulis sengaja diundur hingga pukul 09.00 agar ada keseragaman waktu pelaksanaan ujian mengingat ujian ini dilakukan serentak se JATIM hal ini semata mata untuk menghindari terjadinya kecurangan

Seleksi tes tertulis calon anggota KPU kota Batu sendiri diikuti oleh 42 peserta mereka terdiri atas 31 laki laki dan 11 perempuan empat diantara mereka adalah petahana komisioner KPU periode sebelumnya antara lain Bagyo Prasasti Prasetyo, Supriyanto, Ashar Chilmi dan Rochani

Latar belakang peserta ujian beragam mulai dari pekerja swasta wiraswasta, guru petani, peternak, pedagang, sopir, pebisnis online, konsultan hokum, tenaga IT, ibu rumah tangga, wartawati dan PNS

Abdullah Said berharap para peserta seleksi calon anggota KPU kota Batu bisa mengikuti seluruh pentahapan seleksi mulai tes tulis, tes kesehatan, tes psikhologi hingga tes wawancara

Abdullah Said menjamin proses seleksi akan berlangsung jujur tanpa intervensi pihak manapun termasuk terkait penentuan siapa siapa yang bakal menjadi 5 komisioner KPU kota Batu periode 2014-2019 mendatang

 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan news / atv / kota Batu