05

Mei
  • Pendidikan

PENDIDIKAN UNTUK PERADABAN YANG UNGGUL

  • by Admin
  • 05-05-2014
  • Admin

Batu,

Memperingati hari pendidikan nasional yang jatuh setiap tanggal 2 Mei ribuan insan pendidikan di kota Batu menggelar upacara peringatan di stadion gelora Brantas jumat pagi anggota forum komunikasi pimpinan daerah atau FORKOMPIMDA kota Batu juga hadir dalam upacara tersebut

Upacara peringatan HARDIKNAS tahun ini mengusung tema Pendidikan Untuk Peradaban Indonesia Yang Unggul tema ini mengandung maksud bahwa pendidikan bukan hanya untuk menyelesaikan persoalan yang sifatnya teknis dan kekinian semata melainkan pendidikan merupakan upaya memanusiakan manusia untuk membangun peradaban yang unggul

Hal tersebut disampaikan menteri pendidikan dan kebudayaan Muhammad Nuh dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Walikota Batu Eddy Rumpoko selaku inspektur upacara

MENDIKBUD mengaku senang lantaran beberapa kebijakan dan program Seperti BOS,  BIDIKMISI bantuan siswa miskin bantuan operasional untuk perguruan tinggi negeri pendirian perguruan tinggi baru, pengiriman guru ke daerah terpencil dan tertinggal serta sekolah berasrama telah berhasil menaikkan angka partisipasi kasar atau APK terutama di tingkat SMP, MTS hingga SMA , MA dan SMK serta perguruan tinggi

MENDIKBUD berharap implementasi kurikulum 2013 secara bertahap tahun 2014-2015 juga bisa menjadi momentum untuk meningkatkan kapasitas dan profesionalitas guru kepala sekolah dan pengawas MENDIKBUD juga ingin masyarakat ikut mensukseskan implementasi kurikulum 2013 tersebut

Menurutnya dengan kurikulum ini pelajar di Indonesia akan memiliki kompetensi yang utuh yang berguna untuk mempersiapkan mereka menjadi generasi emas yakni generasi yang kreatif, inovatif, produktif, berkarakter dan bisa membangun peradaban yang unggul menuju kejayaan Indonesia tahun 2045

Dalam upacara peringatan kali ini diselingi pula dengan penyerahan bingkisan untuk guru pembimbing khusus dari sekolah sekolah inklusi di kota Batu serta penghargaan untuk guru dan kepala sekolah TK dan SD yang berprestasi

Selain itu diserahkan juga secara simbolis dana bantuan operasional sekolah atau BOS sebesar 16,2 miliar rupiah dana BOS tersebut akan diserahkan secara bertahap pada semester 1 dan 2

 

 

Sumber : Hasan Syamsuri / Agropolitan news / atv / kota Batu